TRANSFORMASI BRI DI ERA DIGITAL

Jumat, 29 November 2024




"Kamu gak bawa dompet? "

"Nggak!"

"Trus? Katanya mau belanja?"

"Kan udah ada BRImo" 

Demikianlah fenomena yang terjadi saat ini. Zaman sudah berubah, kebiasaan dan gaya hidup masyarakat juga ikut berubah.  Kalau nggak ikut berubah? Yaa bakalan ketinggalan zaman dong. Masak kita mau terus pakai Handphone jadul yang cuma bisa kirim SMS, padahal semua orang sudah memakai handphone android dan menggunakan whatsapp. Begitulah kira-kira contohnya.

Diawali dengan adanya pandemi dimana orang-orang dipaksa harus melakukan banyak hal secara online. Ketika itulah transformasi digital mulai dipraktekkan. Hampir semua lini kehidupan kini mulai berubah, zaman pun berganti menjadi zaman digital. Tak terkecuali pihak perbankan pun harus mengikuti transformasi ini.

Saat ini orang sudah mulai bertransaksi secara cahsless. Jarang sekali orang membayar menggunakan uang tunai. Apalagi sejak adanya QRIS, bahkan para penjual kaki lima pun sudah banyak yang menerapkan penggunaan QRIS ini. Beberapa keuntungan menggunakan QRIS antara lain : 

1. Meminimalisir kecurangan dalam transaksi  penjualan

2.  Lebjh aman karena uang langsung masuk ke rekening ownernya. Tidak ada uang cash di toko yang rawan mengundang pencurian.

3. Lebih praktis karena penjual tidak perlu repot menyiapkan uang kembalian. 

4. Memudahkan pembeli, karena tidak perlu membawa uang cash kemana-mana.

Itulah mengapa banyak orang menyambut dengan suka cita gaya hidup cashless ini, karena memang lebih aman dan praktis. Oleh karena itu banyak bank di Indonesia yang dengan cepat menerapkan digitalisasi untuk meningkatkan efisiensi termasuk BRI.  

Transaksi online memberikan banyak manfaat seperti dapat melakukan transaksi dari mana saja dan kapan saja. Pihak perbankan juga mudah untuk mengumpulkan data para nasabahnya. Tetapi resiko juga tetap ada seperti misalnya bisa membuat bank rentan terkena serangan siber dan juga kejahatan hacker.

Bank Indonesia pernah mengadakan survey mengenai perkembangan transaksi digital di Indonesia yang ternyata tumbuh cukup tinggi, sebesar 1.556 persen mulai tahun 2017 sampai tahun 2020. Sementara transaksi uang elektronik mencapai Rp786,35 triliun pada tahun 2021, ada peningkatan sebesar 55,73%. Hal itu menandakan bahwa masyarakat kita sudah melek digital.


LAYANAN DIGITAL BANK BRI

Beberapa Layanan Digital Bank BRI antara lain: 

1. BRIMO

Aplikasi Mobile banking BRI ini adalah aplikasi yang paling banyak dipakai, penggunanya kurang lebih sudah ada sekitar 36 juta user. Beberapa contoh pengembangan BRImo adalah pembukaan rekening tanpa harus mengunjungi bank, tarik tunai uang tanpa menggunakan kartu, pengisian pulsa, serta top up dompet digital dan BRIZZI, berbelanja menggunakan QRIS dan EDC pada merchant BRI.

2. BRIAPI

BRIAPI atau BRI Application Programming Interface merupakan sebuah pengembangan layanan bank BRI yang berbasis open banking untuk mempercepat sekaligus menyederhanakan proses integrasi antara layanan dan produk BRI dengan bermacam aplikasi frontend pihak ketiga.

3. CERIA

Ceria adalah produk digital BRI yang berfungsi sebagai digital credit card  yang menawarkan limit hingga Rp20 juta dengan tenor hingga 12 bulan untuk bertransaksi di berbagai platform mitra Ceria, seperti Tokopedia. Ceria yang bisa disebut juga dengan paylaternya BRI ini menawarkan pinjaman yang aman, mudah, dan super cepat, yakni hanya membutuhkan waktu kurang dari 5 menit mulai dari pengajuan hingga pencairan.

Diharapkan dengan semakin banyak masyarakat yang melek digital maka tranaformasi digital akan semakin cepat populer. Masyarakat bisa bertransaksi dimana saja dan kapan saja,. BRI siap menemani masyarakat Indonesia bertransformasi.  Semoga BRI semakin memudahkan kehidupan masyarakat Indonesia.




Read More

JAWA TIMUR TUAN RUMAH ELECTION VISIT PROGRAM 2024

Rabu, 27 November 2024

Biasanya EVP atau Election Visit Program selalu diadakan di Jakarta. Tetapi untuk Pemilu kali ini Jawa Timur mendapat kehormatan menjadi tuan rumah.

Ketua KPU RI Mochammad Afifuddin menyampaikan banyak keunikan yang dimiliki Jawa Timur pada Pilkada kali ini, sehingga pantas menjadi tuan rumah. Keunikannya yaitu selain karena kandidat calon gubernurnya perempuan semua juga karena ada beberapa daerah yang calonnya adalah calon tunggal. Jadi mereka melawan bumbung kosong. Ini adalah fenomena baru demokrasi di Indonesia.




Aku bersyukur banget bisa hadir di acara sekeren ini. Bertempat di hotel JW Marriot acara Election Visit Program ini dibuka langsung oleh Ketua KPU RI pada 25 November 2024. 

Aku sempat heran ketika melihat banyak kentongan diletakkan di meja para tamu. Oh ternyata pembukaan acara EVP ini ditandai dengan pemukulan kentongan bersama. Ya ampun so sweet banget yaa..




Memang acara EVP ini dihadiri oleh banyak delegasi dari dalam dan luar negeri. Ada sekitar 36 Duta Besar negara sahabat, perwakilan pemantau, perwakilan perguruan tinggi, dan perwakilan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM). Oleh karena itu pembukaannya pun indonesia banget, sambil memperkenalkan budaya Indonesia tentunya yaa.. 

Ada artis terkenal Endah Laras yang menyanyikan lagu-lagu keroncong dan ada juga pagelaran tari reog dalam pembukaan acara tersebut. Sungguh heboh dan seru sekali.



Para peserta EVP ini akan berada di Surabaya mulai tanggal 25 sampai tanggal 28 November 2024. Mereka akan diajak memantau jalannya Pilkada kali ini. Sehingga bisa saling tukar pikiran dan tukar pengalaman.

Komisioner KPU Jawa Timur Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat, Nur Salam menyampaikan bahwa Pilkada di Jawa Timur mencerminkan lengkapnya tantangan dan kompleksitas penyelenggaraan pemilu, dimana dinamika politiknya paling kompetitif dan fleksibel. Hal ini jarang ditemui di daerah lain.



Jawa Timur juga mempunyai wilayah yang luas mencerminkan negara kepulauan Indonesia. Ada 31 juta orang yang terdaftar sebagai pemilih. 

Para delegasi tampak antusias mengikuti pembukaan acara EVP kali ini. Acara ditutup dengan foto bersama dan selanjutnya mereka akan mengikuti kegiatan ini sampai tanggal 28 November 2024. 

Semoga semua berjalan lancar dan jangan lupaa yaa tanggal 27 November tentukan pilihamu. Ojok lali nyoblos ya reek...







Read More

KPU LAUNCHING DATA CENTER MEMINIMALISIR KECURANGAN

Selasa, 26 November 2024




Bertempat di Rooftop Hotel Double Tree Jl Tunjungan Surabaya, Komisi Pemilihan Umum kemarin meluncurkan Data Center Pemilu 2024.

Dihadiri oleh awak wartawan dan media, acara launching ini berjalan lancar. Sambil melihat kota Surabaya dari ketinggian lantai 23,  aku mengikuti launching Data Center pada 25 November 2024.




Data center ini menjadi pusat informasi pelaksanaan Pilkada Serentak di Jatim. Di mana, dalam sistem tersebut terdapat data dari seluruh TPS di Jatim, yaitu sekitar 60.751. Juga data DPT dan data penghitungan suara besok.

Dalam kesempatan kali ini Aang Kunaifi menyampaikan bahwa bila ada permasalahan di tiap kabupaten atau kota segera bisa diupdate melalu Data Center. Monitoring juga bisa dilaksamakan dengan mudah melalui Data Center ini. 



Petugas Data Center di Rooftop Double Tree


Dengan adanya Data Center ini diharapkan dapat memininalisir kecurangan karena semua data yang masuk dari TPS didokumentasi dengan baik. Penghitungan suara tetap dilakukan secara manual, tapi hasilnya harus segera diupload. Data Center akan menjadi help desk pelaksanaan Pilkada besok.

Insan Qoriawan sebagai Komisioner KPU dalam kesempatan itu juga menyampaikan bahwa KPPS adalah ujung tombak yang akan melaporkan semua persiapan, ketika pelaksanaan pemungutan hingga penghitungan suara. 


        Alhamdulillah berkesempatan meliput


Juga disampaikan mengenai Sirekap yang sempat mendapat banyak sorotan saat Pemilu 2024 lalu. Pada Pilkada Serentak kali ini akan berjalan lebih baik karena telah diadakan perbaikan sistem yang dilakukan oleh KPU RI selaku pengelola server. Telah diadakan uji beban sebanyak lima kali secara nasional dan bimtek mengenai validasi. 


             Suasana Doorstop di Double Tree


Sirekap sudah diperbaharui dan jauh lebih baik validasinya. Sebelum data diunggah harus melalui banyak validasi. Bahkan foto yang dikirim mempunyai standar khusus agar bisa terbaca Sirekap. Jangan khawatir ada dua cara yang bisa dilakukan petugas TPS untuk mengupload hasil penghitungan suara dan rekap berjenjang yaitu dengan cara online maupun offline terutama buat mereka yang tidak ada sinyal. 

Data Center akan mulai aktif sejak tanggal 27 November sampai 1  Desember 2024. Semoga pemilu kali ini bisa berjalan lancar dan hasilnya memuaskan kita semua. Ojok lali nyoblos ya reek..

Read More

TREATMENT PHOTO FACIAL GLOW DI ZAP MADIUN

Minggu, 24 November 2024




Aku bukan termasuk orang yang rajin pakai skincare. Duh sering lupa pakai, apalagi kalau udah malam pengennya langsung bobo aja setelah seharian berkegiatan. Nah solusi untuk merawat wajah bagi mereka yang malas seperti aku adalah dengan datang treatment di klinik kecantikan. 

Sebetulnya lebih bagus itu datang langsung ke klinik kecantikan agar kita bisa langsung bertemu dengan dokternya dan mengetahui permasalahan kulit kita. Kita juga bisa menikmati langsung treatment dengan teknologi terbaru. 

Salah satu klinik yang recommended adalah ZAP Clinic. Beberapa kali aku menikmati treatment ZAP di Surabaya. Nah ternyata ZAP Clinic sekarang sudah ada di Madiun. Uwwoww seneng banget deh, apalagi Madiun itu my hometown gaes, jadi aku langsung cuss deh ke Jl Dr. Sutomo Madiun. 


Oya ada beberapa hal yang harus kita perhatikan kalau mau ngeZAP di ZAP Clinic Madiun :

1. Kita harus reservasi dulu. Bisa datang langsung atau daftar secara online. Hal ini untuk memastikan ketersediaan tempatnya. Setelah itu kita akan diingatkan ketika jadwal treatment sudah dekat, jadi nggak perlu khawatir kelupaan. Kalau ternyata ada acara mendadak kita bisa reschedule koq.

2. Kita harus datang tepat waktu ya. Kalau kita sampai terlambat datang itu bisa mengganggu jadwal yang lain. Sebaiknya kalau ada kendala seperti terjebak macet kita segera memberi kabar agar tidak ditunggu-tunggu.

3. Kita wajib berkonsultasi dengan dokter sebelum melakukan perawatan. Konsultasi ini gratis dan hanya untuk customer baru.

4. Kita harus mematuhi larangan dokter paska treatment untuk mendapatkan hasil maksimal, biasanya setelah treatment kita dilarang bekerja berat atau melakukan hal-hal yang berat yang mengakibatkan wajah kita berkeringat. Kita juga dilarang membersihkan wajah kita pakai facial wash dan dilarang memakai bedak sekira 3 hari paska treatment. 


ZAP CLINIC MADIUN



Seneng banget ZAP membuka clinic di Madiun. Dan clinicnya sementara ini khusus perempuan yaa.. 

Lokasinya strategis terletak di tengah kota Madiun. Ada tulisan ZAP dengan khas warna hijaunya di depan clinic. Ruanganny tidak terlalu lebar tapi karena ditata dengan cantik, jadi tampak minimalis apik.




Fasilitas di ZAP Madiun ini lengkap, ada ruang tunggu yang nyaman juga ada toilet yang bersih. Ada minuman yang bisa dinikmati sambil menunggu.

Begitu memasuki ruangan, aku disambut ramah oleh petugas di meja resepsionis. Satu hal yang mengesankan memang pegawai dan nurse ZAP Clinic terkenal ramah-ramah semua. 

                                Skin Analyzer

Sebelum memulai perawatan maka kulit wajahku diperiksa dulu menggunakan skin analyzer. Wajahku seperti dipotret lalu hasilnya akan muncul di layar tab. 





Kemudian aku dipersilakan untuk bertemu dokter Meylinda yang menjelaskan hasil dari skin analyzerku tadi. Penjelasannya sunggu clear dan membuatku paham betapa pentingnya menjaga kesehatan kulit wajah kita.

PHOTO FACIAL GLOW 




Setelah berkonsultasi dengan dokter Meylinda aku dipersilakan langsung menuju ruangan tempat treatment. Ada beberapa kamar di lantai 2 yang siap untuk melayani customer.

Ada nurse yang siap mendampingi aku untuk melakukan treatment. Jangan ditanya nursenya ramaaah dan baik banget, menjelaskan apa-apa yang harus aku lakukan sebelum treatment. Aku diberi tahu tempat meletakkan sepatu dan jilbabku, juga menyiapkan bed yang akan aku pakai untuk treatment.




Photo Facial Glow ini menggabungkan tiga teknologi terbaik yaitu Laser Toning, Alma Beauty Rejuve dan Oxy Infusion. Perawatan ini bermanfaat untuk mencerahkan wajah, mengencangkan wajah dan tentu saja menyehatkan. Selain itu juga bisa untuk melembabkan kulit, meratakan warna kulit, dan mengecilkan pori pori. 

Bagi customer yang memiliki vitiligo, infeksi aktif seperti cacar air, herpes dan infeksi jamur, untuk ibu hamil atau sedang mengkonsumsi obat isotretinoin, mengkonsumsi obat-obatan yang berefek fotosensitif, atau sedang menjalani pengobatan penyakit berat tertentu tidak disarankan untuk mengikuti treatment ini ya gaes...

1. LASER TONING




Pertama wajah kita akan dibersihkan dulu oleh nurse agar bersih dari sisa make up. Sebelum treatment memang sebaiknya jangan memakai make up. Kemudian dilakukan oxy infusion yaitu perawatan oksigen dengan teknologi tinggi.

Setelah itu mata mulai ditutup, karena nanti akan menggunakan laser jadi agar terhindar dari sinar laser tersebut. Untuk proses yang pertama, dilakukan laser toning yang dilakukan oleh dokter Meylinda. Laser toning ini berfungsi untuk mengecilkan pori-pori, mengurangi minyak berlebih dan bisa mengurangi pigmentasi. Aku merasakan hangat di wajahku dan sedikit rasa celekit-celekit. Dokter Meylinda berkali-kali menanyakan apakah suhunya terlalu panas dan apakah aku kesakitan. Karena aku merasa nyaman jadi treatment tetap dilanjutkan. Proses laser dilakukan mulai dari bagian dagu, atas bibir lalu dahi menyeluruh ke semua wajah.

2. ALMA BEAUTY REJUVE




Setelah selesai laser toning maka treatment selanjutnya adalah alma beauty rejuve yang dilakukan menggunakan teknologi IPL yaitu Intense Pulsed Light yang merupakan teknologi berbasis cahaya. Ada alat yang lebih canggih lagi yaitu Advanced Fluorescence Technology (AFT) yang juga sudah dimiliki ZAP. 

Pertama wajah akan diolesi gel yang cukup tebal, kemudian dokter menempelkan alat tersebut ke wajah. Alatnya akan memancarkan sinar ke bagian wajah kita. Ada sedikit rasa panas tetapi tidak masalah. Aku tetap merasa nyaman. Fungsi treatment ini untuk mencerahkan wajah, mengurangi kemerahan dan  membuat kulit menjadi lebih kenyal.

3. OXY INFUSION

Proses terakhir adalah Oxy Infusion. Setelah menikmati rasa hangat dan sedikit celekit, maka menikmati oxy infusion ini rasanya sejuk sekali. Oxy infusion ini berbeda dengan pemberian yang pertama tadi karena kali ini diberi serum dengan oksigen bertekanan tinggi. Fungsinya agar kulit  terasa segar dan serum bisa meresap dengan sempurna. Juga bisa mengurangi penumpukan kulit mati. 

Setelah itu nurse akan memberi pelembab juga  dan sunscreen. Dan selesailah treatment photo facial glow ini yang hanya perlu menghabiskan waktu sekira 40 menit saja.

Tak lupa dokter mengingatkan tentang hal-hal yang tidak boleh kita lakukan dulu selama dua hari agar hasil treatmentnya maksimal Larangannya antara lain tidak boleh terkena sinar matahari langsung, tidak boleh berkeringat dan jangan memakai facial wash yang mengandung scrub. 

Perawatan Photo Facial Glow ini cukup hanya dengan 999.000 bahkan kalau sedang ada diskon bisa lebih murah lagi. Setelah selesai treatment ini aku merasakan kulit wajahku lebih kenyal dan juga lebih cerah. ZAP memang istimewa. Yuk buat kalian yang di Madiun segera nikmati keseruan treatment ngeZAP. Happy ZAP Life gaes...

Read More