KPU LAUNCHING DATA CENTER MEMINIMALISIR KECURANGAN

Selasa, 26 November 2024




Bertempat di Rooftop Hotel Double Tree Jl Tunjungan Surabaya, Komisi Pemilihan Umum kemarin meluncurkan Data Center Pemilu 2024.

Dihadiri oleh awak wartawan dan media, acara launching ini berjalan lancar. Sambil melihat kota Surabaya dari ketinggian lantai 23,  aku mengikuti launching Data Center pada 25 November 2024.




Data center ini menjadi pusat informasi pelaksanaan Pilkada Serentak di Jatim. Di mana, dalam sistem tersebut terdapat data dari seluruh TPS di Jatim, yaitu sekitar 60.751. Juga data DPT dan data penghitungan suara besok.

Dalam kesempatan kali ini Aang Kunaifi menyampaikan bahwa bila ada permasalahan di tiap kabupaten atau kota segera bisa diupdate melalu Data Center. Monitoring juga bisa dilaksamakan dengan mudah melalui Data Center ini. 



Petugas Data Center di Rooftop Double Tree


Dengan adanya Data Center ini diharapkan dapat memininalisir kecurangan karena semua data yang masuk dari TPS didokumentasi dengan baik. Penghitungan suara tetap dilakukan secara manual, tapi hasilnya harus segera diupload. Data Center akan menjadi help desk pelaksanaan Pilkada besok.

Insan Qoriawan sebagai Komisioner KPU dalam kesempatan itu juga menyampaikan bahwa KPPS adalah ujung tombak yang akan melaporkan semua persiapan, ketika pelaksanaan pemungutan hingga penghitungan suara. 


        Alhamdulillah berkesempatan meliput


Juga disampaikan mengenai Sirekap yang sempat mendapat banyak sorotan saat Pemilu 2024 lalu. Pada Pilkada Serentak kali ini akan berjalan lebih baik karena telah diadakan perbaikan sistem yang dilakukan oleh KPU RI selaku pengelola server. Telah diadakan uji beban sebanyak lima kali secara nasional dan bimtek mengenai validasi. 


             Suasana Doorstop di Double Tree


Sirekap sudah diperbaharui dan jauh lebih baik validasinya. Sebelum data diunggah harus melalui banyak validasi. Bahkan foto yang dikirim mempunyai standar khusus agar bisa terbaca Sirekap. Jangan khawatir ada dua cara yang bisa dilakukan petugas TPS untuk mengupload hasil penghitungan suara dan rekap berjenjang yaitu dengan cara online maupun offline terutama buat mereka yang tidak ada sinyal. 

Data Center akan mulai aktif sejak tanggal 27 November sampai 1  Desember 2024. Semoga pemilu kali ini bisa berjalan lancar dan hasilnya memuaskan kita semua. Ojok lali nyoblos ya reek..

Posting Komentar

Tengkyu udah blog walking here and nyempetin comment yaa...


Hakuna Matata
@trianadewi_td